Apresiasi Gugus PAUD IV Kapanewon Prambanan Tahun 2021

Kepala Bidang Pembinaan PAUD Dikmas Sri Sumiyatun saat menyampaikan materi, Selasa (5/10).

Kabupaten Sleman – Dalam rangka peningkatan mutu pelayanan, manajemen, dan kompetensi pendidik PAUD. Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman menyelenggarakan kegiatan Apresiasi Gugus PAUD di Gugus PAUD IV Kapanewon Prambanan Tahun 2021. Kegiatan ini dilaksanakan di TK Budi Asih Prambanan sebagai Lembaga inti, PAUD KB Aisyiyah Prambanan sebagai Imbas 1, dan SPS Mutiara Sengir sebagai Imbas 2. Hadir pada kegiatan ini Kepala Bidang Pembinaan PAUD dan Dikmas Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman Sri Sumiyatun beserta Juri PAUD inti yakni Sundarti, Budi Raharjo, Sri Mardianti, Wahyuni Fatimah, Endang Mulyanti, dan Umi Chomsiatini.

Dalam sambutannya, Kepala Bidang Pembinaan PAUD dan Dikmas Sri Sumiyatun menyampaikan bahwa kegiatan “Apresiasi Gugus PAUD” ini tertunda karena ada perpanjangan PPKM di Kabupaten Sleman sehingga seluruh kegiatan dihentikan selama masa PPKM ini.

“Alhamdulillah hari ini adalah hari pertama pelaksanaan Gugus PAUD di Gugus PAUD IV Kapanewon Prambanan,” ungkapnya.

Dengan kondisi Pandemi Covid-19 saat ini, kegiatan Apresiasi Gugus PAUD tidak seperti dulu. Kita laksanakan sesederhana mungkin demi menjaga kesehatan dan program ini bisa berjalan dengan lancar. Kegiatan Apresiasi Gugus PAUD dilaksanakan setiap tahunnya bertujuan untuk pembinaan lembaga PAUD di wilayah Kabupaten Sleman.

“Kegiatan Gugus PAUD ini akan kami pertahankan dan lestarikan karena melalui kegiatan ini, kami memperoleh prestasi di tingkat daerah yaitu di lembaga didik, desa unggulan, dan gugus PAUD,” imbuhnya.

Sri Sumiyatun menambahkan pada tanggal 14 September 2021 struktur Dinas Pendidikan telah terjadi perubahan. Perubahan struktur itu yakni Bidang Sarana Prasarana diganti dengan bidang Pendidik dan Tenaga Kependidikan yang di dalamnya menaungi fasilitasi, PAK, dan tunjangan.

Bagikan ke sosial media

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *