Kabupaten Sleman – Pada Senin (14/2) Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman Ery Widaryana menghadiri kegiatan “Bimbingan Teknis Pembinaan Literasi Guru Jenjang Sekolah Dasar Tahun 2022” di Hotel Cakra Kembang Jl. Kaliurang, Sleman, Yogyakarta.
Dalam Sambutannya, Ery Widaryana mengatakan bahwa pendidikan merupakan investasi jangka panjang. Menjadi seorang guru adalah jabatan yang sangat unik. Guru itu memiliki jabatan yang luar biasa, tidak semua orang bisa jadi menjadi seorang guru. Beban moral yang harus dikerjakan seorang guru sangatlah berat. Namun, ini semua menjadi ladang pahala bagi kita untuk melayani masyarakat khususnya di bidang pendidikan menciptakan generasi yang cerdas, baik, dan berkarakter.
Ery menambahkan tugas seorang guru yaitu menjaga, mengarahkan dan membimbing agar peserta didik dapat berkembang sesuai dengan minat, potensi, dan bakatnya. Diakhir sambutannya, Ery menuturkan bahwa tujuan dari kegiatan ini yakni peningkatan dan pengembangan kompetensi guru supaya menjadi lebih baik dan profesional.