Sleman- Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman adakan pengarahan bagi 24 Kepala Sekolah Dasar baru yang dilantik Bupati Sleman di Pendapa Prasamya Kabupaten Sleman pada Kamis (23/05/2019). Usai pelantikan, Kepala Sekolah Dasar mendapat pengarahan Kepala dan Sekretaris Dinas Pendidikan serta Kepala Bidang Pembinaan Sekolah Dasar. Pengarahan dilakukan di Ruang Rapat Ki Hajar Dewantoro lantai 3 Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman.
Pengarahan dilakukan untuk memberikan bekal bagi Kepala Sekolah baru atau Kepala Sekolah yang ditempatkan di tempat kerja baru. Pada periode pelantikan ini, 24 Kepala Sekolah Dasar yang dilantik terdiri dari 12 Kepala Sekolah yang diangkat karena promosi jabatan dan 12 Kepala Sekolah yang dipindahtugaskan. Pengarahan yang berisi motivasi dan kepemimpinan disampaikan pada kesempatan kali ini. “Kunci untuk sukses dalam organisasi adalah komunikasi. Bapak Ibu Kepala Sekolah harus bisa memahami kompetensi dan karakter teman-teman yang ada di sekolah”, ujar Halim Sutono. (Fitriana)