Serah Terima Jabatan Kepala Sekolah TK Negeri 1 Sleman

Kepala Bidang Pembinaan PAUD dan Dikmas Sri Sumiyatun menyaksikan secara langsung penyerahan jabatan Kepala Sekolah TK Negeri 1 Sleman, Kamis (30/9).

Kabupaten Sleman – Kepala Bidang Pembinaan PAUD dan Dikmas Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman Sri Sumiyatun, Kepala Seksi Pendidik dan Tenaga Pendidik PAUD dan Dikmas Bidang Pembinaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Elis Indriani, dan Pengawas TK Sriwinarsih menghadiri acara “Serah Terima Jabatan Kepala Sekolah TK Negeri 1 Sleman” di Aula TK Negeri 1 Sleman, Yogyakarta (30/9). Kegiatan ini, juga dihadiri oleh Plt. Kepala UPT Pelayanan Pendidikan Kapanewon Depok Murtijo Budiyanto, Kepala Dukuh Blimbingsari Robert Purnama, guru dan karyawan TK Negeri 1 Sleman serta perwakilan wali murid.

Sesuai dengan keputusan Bupati Sleman nomor : 91/Kep.KDH/PS/D.4/2021, secara resmi Kepala Sekolah TK Negeri 1 Sleman dijabat oleh Sri Widayani yang diserahkan secara langsung oleh pejabat lama Kepala Sekolah TK Negeri 1 Sleman Puji Astuti.

Dalam sambutannya, Kepala Bidang Pembinaan PAUD dan Dikmas Sri Sumiyatun menyampaikan bahwa struktur Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman telah berubah. Struktur baru itu adalah Bidang Pembinaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) PAUD dan Dikmas yang dijabat oleh Ibu Elis Indriani kemudian yang dulunya Seksi Kelembagaan dan Peserta Didik, Seksi Kurikulum, dan Seksi PTK sekarang mejadi Seksi Kelembagaan, Seksi Kurikulum dan Peserta Didik, dan Seksi Sarpras PAUD dan Dikmas.

“Bapak/Ibu harus paham tentang perubahan struktur di Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman ini,” ujarnya.

Sri Sumiyatun menambahkan persiapan pembelajaran tatap muka sudah diperbolehkan tetapi belum diizinkan untuk melaksanakan tatap muka, hanya sebatas persiapan untuk pembelajaran tatap muka di jenjang TK. Memang semuanya akan dilaksanakan secara bertahap dan pesan saya kepada seluruh pendidik, tenaga kependidikan, dan masyarakat harap bersabar. Jika sudah diberikan izin, kami akan melaksanakan pembelajaran tatap muka. Namun, kita jangan sampai lengah karena keselamatan anak didik kita juga perlu kita pertimbangkan.

Diakhir sambutannya, Sri Sumiyatun mengucapkan selamat kepada Sri Widayani atas jabatan baru sebagai Kepala Sekolah TK Negeri 1 Sleman. Jaga amanah dan tanggungjawab ini serta layani masyarakat dengan sebaik-baiknya khususnya di bidang pendidikan.  

Bagikan ke sosial media

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *