Sleman – Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman melaksanakan Sosialisasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) jenjang SMP tahun ajaran 2021/2022. Sosialisasi ini, dilaksanakan mulai tanggal 7 Juni sampai 9 Juni 2021 di Ruang Semeru Prima Hotel, Jl Magelang, Sleman.
Sosialisasi ini, pada hari Senin dan Selasa dihadiri oleh Operator Sekolah. Sedangkan hari Rabu dihadiri oleh pengawas dan petugas PPDB online Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman. Sosialisasi menghadirkan Narasumber dari Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman, Ery Widaryana, Kepala Bidang Pembinaan SMP, Dwi Warni Yuliastuti, dan Telkom sebagai rekanan pihak ketiga.
Dalam sambutan, Ery Widaryana menyampaikan kepada seluruh petugas PPDB serta operator sekolah untuk memberikan informasi terkait PPDB kepada masyarakat dengan baik dan tepat, karena tidak semua masyarakat memahami dan mengerti aturan PPDB online yang ada di media Sosial.
Dengan adanya Sosialisasi ini, diharapkan pelayanan PPDB online dapat berjalan dengan baik, serta seluruh masyarakat dapat memahami aturan dan persyaratan yang harus dipersiapkan untuk PPDB tahun 2021. (budi)