Survei Kesiapan Pembelajaran di Masa Pandemi COVID-19 Jenjang Pendidikan Dasar

Yth.

Kepala SD dan SMP se-Kabupaten Sleman

di Sleman

Menindaklanjuti surat dari Pusat Kebijakan, Badan Penelitian dan Pengembangan dan Perbukuan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, Nomor 5470/H2/PG/2020, tanggal 6 Juli 2020, tentang Survei Kesiapan Pembelajaran di Masa Pandemi COVID-19, yang akan dilaksanakan tanggal 6 – 12 Juli 2020 dengan sasaran responden Dinas Pendidikan, Kepala Sekolah, Guru, dan Orang Tua Siswa pada jenjang pendidikan dasar dan menengah (SD, SMP, dan SMA/SMK).

Tujuan survei ini adalah untuk mngetahui kesiapan Dinas Pendidikan, Kepala Sekolah, Guru, dan Orang Tua terkait pembelajaran pada tahun ajaran baru 2020/2021. Survei dilakukan melalui aplikasi SIM PKB, di mana instrumen survei dikirimkan kepada akun Dinas Pendidikan, Kepala Sekolah, dan Guru di seluruh Indonesia.

Sehubungan dengan hal tersebut dimohon kepada Kepala Sekolah dan Guru untuk ikut berpartisipasi dalam survei tersebut melalui akun SIM PKB. Kepala Sekolah juga diharapkan menyampaikan instrumen survei kepada responden orang tua siswa yang dapat mengisi survei melalui link yang dikirim ke akun SIM PKB Kepala Sekolah.

Informasi selengkapnya dapat di unduh pada link di bawah ini.

Demikiann informasi ini kami sampaikan untuk dapat segera ditindaklanjuti.

Surat Resmi

Bagikan ke sosial media